Senin, 19 Januari 2015

MANFAAT PERJALANAN JAUH MENGGUNAKAN KERETA API

Saya adalah penumpang setia rangkaian kereta api di indonesia. Khususnya perjalanan jauh, yaitu kota Kebumen ke Jakarta. Saya senang dengan peraturan yang dibuat pemerintah untuk kereta api. Tidak seperti dulu dengan kurangnya peraturan membuat perjalanan penumpang kurang baik. Tetapi sekarang perjalanan sudah terjadwal. Calon penumpang bisa memilih jadwal keberangkatan yang tersedia, mau milih kereta jadwal pagi, siang atau malam. Mau memilih kereta ekonomi, bisnis atau eksekutif bisa di kondisikan.
Punya jalur sendiri (rel). Jalur (rel) kereta api memungkinkan kereta untuk memacu dengan kecepatan tertentu sesuai dengan batas-batasnya.
Bebas dari kemacetan karena punya jalur sendiri. Saat ini seluruh kereta api sudah dilengkapi dengan AC/ Pendingin Udara. KA Ekonomi lokal yang harganya super murah pun sekarang sudah dilengkapi dengan pendingin udara.
Tempat duduk sesuai dengan yang tertera pada tiket. Nah ini yang bikin lega dan tenang, kita bisa memilih tempat duduk kereta. Sekarang untuk KA Bisnis dan Eksekutif tidak dijual tiket tanpa tempat duduk, jadi semakin nyaman.
Keamanan dalam kereta juga terjamin, selain ada security, juga ada polsuska serta pedagang asongan dan pengamen tidak bisa masuk ke dalam kereta api walaupun KA Ekonomi sekallipun.Namun alangkah baiknya tetap menjaga kewaspadaan terhadap barang bawaan kita.
Rangkaian kereta atau gerbong tersebut berukuran relatif luas sehingga mampu mengangkut penumpang maupun barang dalam skala besar. Karena sifatnya sebagai angkutan massal efektif, beberapa negara berusaha memanfaatkannya secara maksimal sebagai alat transportasi utama angkutan darat baik di dalam kota, antarkota, maupun antarnegara.Toilet dan ruang tunggu yang nyaman dan bersih. Pesan Tiket relatif lebih mudah, kapan dan dimana pun bisa pesan. Ada alat cetak tiket mandiri sehingga calon penumpang yang menukar kode booking tidak perlu antri di loket stasiun.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar